Kebutuhan Pupuk Bersubsidi di Kabupaten Seluma Tahun Ini Aman

Kebutuhan Pupuk Bersubsidi di Kabupaten Seluma Tahun Ini Aman

Ilustrasi pupuk bersubsidi-Wawan/Ist-radarbengkulu

radarbengkuluonline.id, Tais - Dinas Pertanian Seluma mengklaim kebutuhan pupuk subsidi di Kabupaten Seluma tahun ini aman. Pihaknya merincikan alokasi pupuk bersubsidi sektor pertanian menurut jenis dan sebaran untuk setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Seluma lebih kurang mencapai 2.000 ton untuk pupuk urea, dan NPK sebanyak 3.500 ton untuk luasan lahan pertanian seluas 6.500 hektare

" Di tahun anggaran 2024 lalu, Kabupaten Seluma hanya mendapat alokasi pupuk subsidi jenis pupuk urea dari alokasi 1.921 ton dan NPK 2.550 ton," sampai Kepala Dinas Pertanian Seluma Arian Sosial SP, kemarin.

BACA JUGA:Tenang Saja, Pemkab Seluma Siapkan Anggaran Rp 20 Miliar Untuk THR ASN

BACA JUGA:Beredar No WA Catut Nama Bupati Seluma, Warga Diimbau Waspada

 

Sementara itu, saat ini sebanyak 1.736,1 ton pupuk bersubsidi telah disalurkan pihak distributor sejak Januari hingga 11 Maret 2025. Rincian pupuk subsidi yang sudah disalurkan itu Urea 630,5 ton dan NPK Ponska 1.105,6 ton

" Hingga tanggal 11 Maret 2025 sudah 1.736,1 ton, kalau rinciannya Urea 630,5 ton dan NPK Ponska 1.105, 6 ton," sampai Arian Sosial.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: