ARGA MAKMUR, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Dengan dipimpin langsung oleh Bupati Bengkulu Utara, Ir.H.Mian, Pemkab Bengkulu Utara menggelar rapat Koordinasi Pemantapan Persiapan Pilkades Serentak gelombang 1 yang akan dilaksanakan dua hari lagi di Ruang Rapat Sekda BU, Senin (4/07/2022). Turut hadir dalam Rakor tersebut Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) BU, Margono, S.Pd, perwakilan Dinas Kesehatan, Dinas Kominfo yang diwakili oleh Kabid Pengelolaan Informasi, M.Taufiq H, S.IP, perwakilan Kodim 0423, perwakilan Kejari Arga Makmur, perwakilan Polres BU dan OPD terkait lainnya. Dalam sambutannya Bupati Mian memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pihak yang sudah menyiapkan pelaksanaan Pilkades serentak. “Saya memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada penyelenggara pilkades serentak yang endingnya akan dilaksanakan pada hari Rabu besok,” ucapnya. Mian juga berharap pelaksanaan pilkades serentak tahun 2022 ini bisa berjalan dengan lancar seperti pada pilkades pada tahun 2016. Dan terkait DPT tambahan, agar pelaksanaan Pilkades sesuai dengan Perbup yang telah ditetapkan. “Saya berharap kepada pak Margono selaku Kadis PMD dan Pak Asisten I, menapak tilas dari pilkades 6 tahun yang lalu yang bisa berjalan sukses, walaupun ada beberapa komplain-komplain bisa kita selesaikan dengan aturan yang sudah di tetapkan,” tuturnya (Bri)
Bupati Mian Matangkan Persiapan Pilkades Serentak BU Tahun 2022
Senin 04-07-2022,19:09 WIB
Reporter : radar
Editor : radar
Kategori :
Terkait
Selasa 02-07-2024,00:30 WIB
Hadiri HUT Bhayangkara ke-78, Bupati Bengkulu Utara Harapkan Kolaborasi dan Sinergitas Terus Terjaga
Sabtu 24-02-2024,00:05 WIB
Sudah Klir, PPDI Ucapkan Terima Kasih kepada Bupati Bengkulu Utara dan Gubernur Bengkulu
Jumat 28-07-2023,22:58 WIB
Tim Kementerian Investasi Kunjungan Kerja di Bengkulu Utara
Jumat 14-07-2023,17:29 WIB
BPKP Kawal Pembangunan Pasar Purwodadi Arga Makmur
Minggu 09-07-2023,01:13 WIB
Bupati Mian Segarkan Kepala Sekolah
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,21:09 WIB
Versi Quick Count LSI-Denny JA Helmi-Mian Unggul 56,18 Persen, Rohidin-Meriani 43, 82 Persen
Kamis 28-11-2024,01:00 WIB
Usai Nyoblos Diri Sendiri, Gusnan Mulyadi Yakin Terpilih Lagi Jadi Bupati Bengkulu Selatan
Kamis 28-11-2024,08:01 WIB
Sengit!! Paslon Gubernur Bengkulu Saling Klaim Kemenangan
Rabu 27-11-2024,21:35 WIB
Pemprov Bengkulu Mendapatkan Dana Sebesar USD 757.255 dari Green Climate Fund
Terkini
Kamis 28-11-2024,16:22 WIB
Perolehan Suara Hitung Cepat, Pendatang Baru Tumbangkan Calon Petahana di Kabupaten Seluma
Kamis 28-11-2024,16:03 WIB
Hasil Quick Coun MSCI, Calon Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata - Sumarno Raih Suara 94 Persen
Kamis 28-11-2024,15:23 WIB
Yamaha R15 vs Kawasaki Ninja 250: Persaingan Motor RajaJalanan di Kelas Sport?
Kamis 28-11-2024,15:15 WIB
Persaingan Toyota Corolla Cross Hybrid vs Nissan Kicks e-Power: Mana yang Lebih Ramah Lingkungan?
Kamis 28-11-2024,15:08 WIB