BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM - Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah berharap pemerintah kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu dapat mempermudah realisasi program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Ini disampaikannya usai menyerahkan sertifikat tanah dari program PTSL di Kantor Wilayah (Kanwil) Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Bengkulu. "Salah satu upaya untuk mempermudah program PTSL, dengan menggratiskan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) terhadap pemohon, dalam hal ini masyarakat. Karena BPHTB ini dapat membebankan masyarakat. Maka dari itu saya bakal kembali bersurat kepada Bupati/Walikota agar dapat menggratiskan BPHTB," ungkap Rohidin. Menurutnya, dengan menggratiskan BPHTB, proses pembuatan sertifikat oleh BPN dalam program PTSL ini dapat berlangsung lebih cepat. "Apalagi sejauh ini Kementerian ATR/BPN melalui BPN tingkat provinsi ataupun kabupaten/kota sudah menyupport, baik dari sisi tenaga, anggaran dan lainnya agar program ini bisa diselesaikan," kata Rohidin. BACA JUGA:Bengkulu Raih Penghargaan di Kongres Bundo Kanduang Internasional Dalam kesempatan ini, lanjut Rohidin, dirinya selaku Kepala Daerah (Kada) menyampaikan ucapan terimakasih atas kinerja BPN provinsi dan kabupaten/kota. "Hingga program ini bisa dimanfaatkan masyarakat dengan baik. Tentu program ini sangat berguna bagi masyrarakat, hingga lahan yang mereka miliki dapat tersertifikasi," ujar Rohidin. Sementara itu, Kakanwil BPN Provinsi Bengkulu, Sukiptiyah menyampaikan, pada tahun ini pihaknya memiliki target program PTSL sebanyak 22.886 sertifikat dan redistribusi 1.432 sertifikat yang tersebar di 10 kabupaten/kota. Untuk PTSL sendiri capaiannya 96 persen bisa dikatakan kelar, dan sertifikat yang dibagikan sekitar 8 ribuan. BACA JUGA: Warga Kota Bengkulu Bahagia Ikut Nikah Balai Gratis "Kalau hari ini yang kita bagikan secara simbolis tadi sebanyak 10 serfikat dari total 300 sertifikat. Sisanya kita bagikan di kantor BPN masing-masing kabupaten/kota. Dengan waktu yang tersisa kita optimis target dari program PTSL ataupun redistribusi, khususnya di Provinsi Bengkulu dapat tercapai," singkatnya.
Gubernur Minta Walikota dan Bupati Gratiskan BPHTB
Kamis 08-12-2022,12:08 WIB
Reporter : Iwan
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Kamis 21-11-2024,01:00 WIB
Asisten Administrasi dan Umum Setda Kabupaten Seluma Minta Atasan Untuk Evaluasi Kinerja ASN
Sabtu 16-11-2024,04:00 WIB
Lakukan Kunjungan Kerja di Manna, Kajati Bengkulu Minta Jaksa Harus Netral
Sabtu 19-10-2024,00:04 WIB
Pj Sekda Bengkulu Tengah Minta Tuntutan Ganti Rugidi di OPD Segera Diselaikan
Senin 07-10-2024,00:51 WIB
Pemda Seluma Minta Perusahaan Perkebunan Untuk Bantu Iuran BPJS Warga Desa Penyangga
Jumat 20-09-2024,07:08 WIB
Kemenag Bengkulu Selatan Minta Kepala Madrasah Memetakan Siswa Berpotensi Sesuai Bidang
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,09:51 WIB
Samsung Galaxy Note 24 vs OnePlus Open, Ponsel yang Optimal untuk Bisnis dan Multitasking
Kamis 21-11-2024,16:13 WIB
Fairphone 5 vs iPhone SE 2024, Ponsel dengan Fokus Keberlanjutan
Kamis 21-11-2024,16:07 WIB
Motorola’s Moto Mods dan Fairphone, Apakah Ponsel Modular Memiliki Masa Depan?
Kamis 21-11-2024,03:00 WIB
Disnakertrans Bengkulu Utara Gelar Job Fair Dua Hari
Kamis 21-11-2024,09:44 WIB
Ingin Terlibat Aktif, Polres Mukomuko Ikut Gugus Tugas Polri Menanam Jagung, Demi Swasembada Pangan
Terkini
Kamis 21-11-2024,20:30 WIB
31 KK Siap Direlokasi Dampak Pembangunan Pelabuhan Perikanan Nasional, Sekaligus Diberikan Santunan
Kamis 21-11-2024,19:33 WIB
Samsung Galaxy Trade-In vs Apple Trade-In, Program trade-in Mana yang Lebih Menguntungkan untuk Pengguna?
Kamis 21-11-2024,18:30 WIB
Kembangkan Desa Wisata Berkeselamatan, Jasa Raharja Luncurkan Program Beta-JR di Desa Karangrejek
Kamis 21-11-2024,16:13 WIB
Fairphone 5 vs iPhone SE 2024, Ponsel dengan Fokus Keberlanjutan
Kamis 21-11-2024,16:07 WIB