Ini Cara Pemdes Kembang Seri Bengkulu Selatan Meningkatkan Ketahanan Pangan Masyarakat

Selasa 02-04-2024,19:03 WIB
Reporter : fahmi
Editor : Syariah muhammadin

RADAR BENGKULU, MANNA - Pemerintah Desa Kembang Seri kabupaten Bengkulu Selatan telah menjalani amanah Direktorat Jenderal Pembangunan Desa dan Perdesaan, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal Dan Transmigrasi Republik Indonesia 

Bahwa dalam amanah Kementerian mengharuskan minimal 20% dari penggunaan dana desa diutamakan untuk mendukung penguatan ketahanan pangan nabati dan hewani.

Kepala Desa Kembang Seri Kecamatan Pino Raya, Halimin menyampaikan kalau masyarakat yang ada sepakat untuk pengadaan bibit unggul benih padi dan jagung. 

Hal ini karena sebagian besar masyarakat desa Kembang Seri hampir 95 persen bekerja sebagai petani. Walupun ada yang hanya menggarap lahan milik orang lain.

BACA JUGA:Organda Tetapkan Ongkos Angkutan Travel dan Bus Umum Selama Lebaran di Bengkulu, Berlaku Mulai 3 April 2024

BACA JUGA:Ini 2 Alasan Kucing Membawakan Tuannya Hewan Mati, Seperti Tikus ataupun Serangga, Bukan Karena Lapar

"Dengan begitu ketahanan pangan tahun ini, baik yang memiliki lahan ataupun yang menggarap lahan milik orang lain bisa mendapatkan keuntungan yang cukup besar dari hasil tanam sebelumnya. Apalagi untuk bibit unggul berkualitas tinggi ini memang cukup tinggi harganya,dari hal itu saja sudah sangat membantu petani,"papar Halimin Selasa (02/04).

Untuk berapa banyak persatu orang mendapatkan bantuan bibit ini belum diketahui karena pihaknya masih melihat kondisi harga dipasaran berapa harga bibit padi dan jagung.

Jika nantinya cukup murah maka pembagian kemungkinan akan lebih banyak kalau mahal pihaknya akan membagi sesuai jumlah yang dapat dibeli dengan anggaran yang ada.

BACA JUGA:5 Tips Menyimpan Kue Kering Tetap Awet Sampai Akhir Lebaran, Yuk coba!!

Untuk masyarakat yang menggarap lahan ini sekitar 50 hektaran,untuk lahan sawah dan kebun,dengan harapan untuk ketahan pangan khususnya didesa bisa stabil dan aman.

Apalagi melihat kondisi saat ini dengan harga yang cukup tinggi dan mahal.

Semoga keuntungan yang didapat bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

 

Kategori :