DD dan ADD Desa Talang Rami Terancam tak Cair
![DD dan ADD Desa Talang Rami Terancam tak Cair](https://radarbengkulu.disway.id/upload/2019/05/download-1.jpg)
RBO, SELUMA - Anggaran Dana Desa dan Alokasi Dana Desa (DD/ADD) desa Talang Rami Kecamatan Seluma Utara pada triwulan pertama tahun ini terancam tak cair.
Hal ini dikarenakan, hingga Rabu (29/5) lalu, desa tersebut tak kunjung menyampaikan laporan program kegiatan dan rekomendasi pencairan ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat (PMD) Kabupaten Seluma. "Hal ini bisa dikhawatirkan tidak bisa dicairkan. Sebab, hingga kini belum menyampaikan laporan kegiatan dan rekomendasi dari kami. Namun, masih ada waktu, kita tunggu sampai sesudah lebaran," kata Kepala Dinas PMD Saparudin M.Si, Rabu (29/5).
Menurut Saparudin, pihaknya memberi batas tenggat waktu hingga sekitar 11 juni mendatang untuk menyerahkan berkas syarat pencairan. "Kita upayakan cair. Namun jika pada realitasnya nanti tak menyerahkan berkas dan syarat rekomendasi, itu kebijakan pemerintah daerah. Seharusnya jika selama ini terkendala dengan masalah hukum ya hukum, namun prosedur yang lain tetap dijalankan," kata Saparudin.
Hingga Rabu (29/5) lalu, dari 182 desa penerima DD dan ADD, tinggal 4 desa yang belum menyampaikan berkas syarat pencairan dan rekomendasi ke dinas PMD. (0ne)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Masalah KDRT, Suami Dipolisikan Oleh Istri
- 2 SMPN 1 Bengkulu Tengah Juara 1 Mahoni Paskibra Competition
- 3 DPRD Provinsi Bengkulu Harap Anggaran Pembangunan Infrastruktur Tidak Dipangkas Efisiensi Anggaran
- 4 Panti Pijat di Mukomuko Diminta Tutup Secara Total
- 5 Meningkatkan Kemampuan Membaca Al-Quran Bersama Qariah Nasional Provinsi Bengkulu Dr Hj.Evriza
- 1 Masalah KDRT, Suami Dipolisikan Oleh Istri
- 2 SMPN 1 Bengkulu Tengah Juara 1 Mahoni Paskibra Competition
- 3 DPRD Provinsi Bengkulu Harap Anggaran Pembangunan Infrastruktur Tidak Dipangkas Efisiensi Anggaran
- 4 Panti Pijat di Mukomuko Diminta Tutup Secara Total
- 5 Meningkatkan Kemampuan Membaca Al-Quran Bersama Qariah Nasional Provinsi Bengkulu Dr Hj.Evriza