Pemkab Kepahiang Dapat Bantuan 10.000 Bibit Kopi Jenis Arabik
Sekretaris Daerah (Sekda) Kepahiang, Dr.Hartono, M.Pd usai menerima bantuan-Ruvi-
KEPAHIANG, RADARBENGKULUONLINE.COM - Dalam upaya Pemerintah Kabupaten Kepahiang meningkatkan kesejahteraan petani di Kabupaten Kepahiang, Sekretaris Daerah (Sekda) Kepahiang, Dr.Hartono, M.Pd usai menerima bantuan menyampaikan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepahiang tetap menjadikan sektor pertanian dan perkebunan sebagai prioritas pembangunan di Kepahiang guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat petani daerah ini.
"Ya, sebelumnya kita telah mengusulkan bantuan bibit tersebut. Jadi, tahun ini Pemda Kepahiang mendapat 10 ribu batang bibit kopi jenis Arabika Sigala Rutang dari Kementerian Pertanian BBPPTP Medan. Nantinya bibit ini diberikan kepada kelompok tani. Diharapkan bibit kopi ini nanti betul-betul dapat dikembangkan dengan baik, sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di Kabupaten Kepahiang," harap Sekda.
Karena, lanjutnya, lebih dari 60 persen masyarakat daerah ini menggantungkan hidup dari hasil pertanian dan perkebunan. Mayoritas masyarakat daerah ini mengembangkan tanaman kopi, lada, tanaman padi, tanaman sayur-mayur dan tanaman pertanian dan perkebunan lainnya.
BACA JUGA:Bapak Dua Anak Ditemukan Meninggal Dalam Gudang Ikan
"Jadi Program dari sektor pertanian akan terus kita tingkatkan ke depan guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya para petani yang ada di 8 kecamatan ini."
BACA JUGA:Truk Bermuatan Kesulitan Lewati Jalur Alternatif
Diketahui, bibit kopi jenis Arabika Sigala Rutang sangat cocok ditanam di daerah pegunungan dengan ketinggian 1.000-2.000 mdpl. Suhu daerah menanam kopi arabika sebaiknya 14-24 derajat celsius.
Selain itu kopi arabika juga cepat menghasilkan buah. Dalam usia 2 tahun sudah berbuah dan kopi ini mempunyai keunggulan sepanjang dia hidup terus menghasilkan buah tidak berhenti berbuah.
Sementara itu, untuk rasa kopi arabika lebih didominasi asam walaupun ada sedikit pahit. Kandungan kafein kopi arabika sebesar 0,8-1,4 persen. Kopi arabika juga mempunyai rasa tutty fruity atau buah-buahan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: