Nomor WA Siapa Saja Yang Diblokir Pasangan Anda? Ini Cara Ngeceknya

Nomor WA Siapa Saja Yang Diblokir Pasangan Anda? Ini Cara Ngeceknya

Contoh tampilan kontak yang diblokir--

BENGKULU, RADARBENGKULU,DISWAY.ID - Setiap pasangan, apalagi yang telah berstatus suami istri memang dituntut untuk jujur satu sama lain. Tidak perlu ada lagi yang disembunyikan. 

Tapi terkadang, masih ada saja yang ditutup-tutupi. Seperti memblokir nomor seseorang di kontak WhatsApp. Tujuannya agar tidak ketahuan pasangan jika sering berkomunikasi dengan nomor itu. 

Maka, agaknya perlu juga sekali-kali mengecek HP atau Ponsel pasangan anda. Bukan berarti untuk mencari masalah, tapi untuk mencari tahu tingkat kejujuran pasangan anda. 

Cara mengecek nomor WA yang diblokir di kontak WhatsApp mudah banget. Ikuti langkah-langkah ini. 

Pertama buka aplikasi WhatsApp. Kemudian klik titik tiga yang berada di kanan atas.


Gambar 1--

 

Setelah titik tiga diklik, akan muncul beberapa menu pilihan. Langsung pilih menu bertuliskan Setelan.


Gambar 2--

Langkah selanjutnya, tampilan di layar ponsel akan menampilkan beberapa menu lagi. Maka pilih dan klik menu Akun. Biasanya berlambang gambar kunci.

Layar kembali menampilkan beberapa menu. Pilih yang bertuliskan Privasi yang berlambang gembok. 


Gambar 4--

Langkah terakhir, setelah mengklik Privasi, skrol menu paling bawah. Di bagian bawah akan ditampilkan berapa nomor yang diblokir. Kelik saja menu itu, layar akan menampilkan kontak yang diblokir pada ponsel pasangan anda. 


Contoh tampilan kontak yang diblokir--

Setelah tahu nomor siapa saja yang diblokir, dan ada nomor yang dicurigai. Sebaiknya masalah itu diselesaikan dengan cara baik-baik. Jika tidak ditemukan apa-apa. Maka berikan kasih sayang penuh ke pasangan anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: