Bencana Terjadi, BPBD Bengkulu Selatan Siapkan Ini

Bencana Terjadi, BPBD Bengkulu Selatan Siapkan Ini

Sekretaris BPBD BS Rendra WS,SP-Fahmi-


MANNA, RADARBENGKULU0NLINE. COM -Tidak ada satupun dari kita inginkan bencana terjadi, namun demikian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bengkulu Selatan tidak ingin lengah. Sebelum Bencana terjadi, BPBD Bengkulu Selatan telah mempersiapkan segala sesuatunya.

Dikonfirmasi RADARBENGKULUONLINE.COM , BPBD Bengkulu Selatan  menjamin stok logistik untuk penanganan bencana alam telah aman. Terutama  bantuan berupa makanan yang siap saji untuk mengantisipasi kalau terjadi bencana yang membuat masyarakat panik dan tidak bisa mendapatkan stok makanan.

BACA JUGA:Soal Ini, Pemkab Bengkulu Selatan Bersurat ke TNI AU Palembang

Plt BPBD Bengkulu Selatan Rasidi,S.IP.M.Si melalui Sekretaris  Rendra WS,SP menjelaskan adapun logistik untuk makanan siap saji seperti mie instan, sarden dan beras stoknya aman di gudang. Hal ini Karena untuk pengadaan bantuan pangan dan siap saji ini selalu didatangkan dari BNPB Pusat dan BPBD provinsi Bengkulu.

"Apabila nantinya terjadi bencana, Kami akan langsung menyalurkannya ke masyarakat yang membutuhkan, sebab  barang logistik untuk kebutuhan pokok telah tersedia didalam gudang BPBD,"papar Rendra diruangannya Rabu(18/01).

BACA JUGA:BPBD Bengkulu Selatan Lakukan Simulasi Bencana

Selain bantuan berupa sembako, BPBD juga siap memberikan bantuan berupa alat bangunan. Hal ini sudah pernah disalurkan kepada warga yang mengalami musibah   kebakaran. BPBD akan memberikan kayu,seng,dan paku untuk membangun kembali rumah yang seadaanya untuk tempat berlindung.


BACA JUGA:BPBD Bengkulu Selatan Usulkan Pembangunan Bronjong

Tetapi bantuan seperti ini akan diberikan jika BPBD sudah mendapatkan hasil pendataan petugas dari lapangan atau lokasi kebakaran.Jikapun BPBD tidak sanggup memberikan bantuan bahan bangunan, tetapi akan membantu mencarikan solusi bantuan dari pihak lain.

BACA JUGA:Terpaksa, 22 Honorer DPPKB-P3A Harus Kehilangan Pekerjaan, Ini Sebabnya!

"Bantuan yang kita berikan bentuk perhatian masyarakat yang terkena musibah bencana,mudah - mudahan untuk tahun 2023 ini stok logistik untuk bantuan bencana aman,karena kita selalu mengangarkannya baik itu APBD maupun meminta bantuan dari pihak Provinsi,"pungkas Rendra.(afa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: