Peduli Bencana Banjir Bandang Lahat Bengkulu Terus Kumpulkan Donasi

Peduli Bencana Banjir Bandang Lahat Bengkulu Terus Kumpulkan Donasi

Karo Kesra Pemprov Bengkulu, Syarifudin-ist-

 

RADARBENGKULU, DISWAY.ID - Peduli korban bencana banjir bandang yang melanda kabupaten Lahat beberapa waktu lalu, Gubernur Bengkulu mengeluarkan Surat Edaran (SE) untuk mengumpulkan Donasi  korban longsor dan banjir di Kabupaten Lahat Sumatera Selatan. 

 

 

Seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi Bengkulu dan pemerintah kabupaten/kota, BUMN, instansi vertikal dan lainnya diharapkan untuk berpartisipasi. Diketahui dilingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu saja sudah terkumpul Rp 50 juta baru dari Delapan OPD. 

BACA JUGA:Usai Timsel KPU Provinsi Bengkulu, Fernandes Kembali Ditunjuk Sebagai Timsel KPU Kaur

 

 

Gubernur Bengkulu Dr Rohidin Mersyah melalui Karo Kesra Pemprov Bengkulu, Syarifuddin mengatakan, Berdasarkan edaran Gubernur Bengkulu mengenai donasi untuk bencana alam di Lahat beberapa waktu lalu, saat ini sudah terkumpul sumbangan dari delapan OPD. "Donasi untuk korban bencana banjir di Lahat sudah terkumpul dari Delapan OPD sekitar Rp 50 juta," kata dia. 

 

 

Kemudian pihaknya akan terus mengumpulkan donasi dari OPD lainya, sehingga setelah semua donasi terkumpul dan diakomodir kemudian akan segera disalurkan korban bencana ke Kabupaten Lahat. 

BACA JUGA:Sudah 300 Orang, Kabahill Bengkulu Cetak Karakter Pemuda

 

 

"Kita akan terus berusaha untuk mengumpulkan sumbangan dari OPD lainya, Mudah-mudahan dana yang terkumpul bisa segera kita akomodasi dan bisa kita salurkan," katanya. 

 

 

Syarifuddin meminta kepada OPD yang belum menghimpun donasi untuk segara menghimpun agar dalam waktu dekat donasi segara bisa di salurkan. Sedangkan untuk penyaluran Donasi, pihaknya masih menunggu petunjuk langsung dari Gubernur Bengkulu.

 

 

"Kita akan konfirmasi dengan OPD yang belum menghimpun Donasi, jika cuma yang sudah ada itu maka penyaluran nanti kita tunggu petunjuk dari Gubernur Bengkulu. Untuk saat ini yang terkumpul sekitar 50 juta," ujarnya. 

BACA JUGA:Ratusan Pemuda ikuti Pendidikan Karakter Dasar Kabahill Center Bengkulu

 

 

Lebih jauh, terkait dengan donasi untuk Bencana Turki juga belum di salahkan dan akan di saluran bersama dengan donasi dari Yayasan Rabbani. "Sedangkan untuk Turki akan di salurkan Rp 100 Juta dan akan kita gabungkan  dengan penyaluran dari yayasan rabbani. Semua yang kita  berikan dalam bentuk uang," katanya. 

 

 

Untuk masyarakat yang masih ingin menyumbangkan donasinya, masih ada kesempatan melalui Bank Mandiri dengan nomor rekening 179.0079772021 atas nama Bengkulu Peduli Bencana. 

BACA JUGA: Agak Aneh, Angkutan Batu Bara Kembali Mengular Sampai di Simpang Kandis

 

 

Sedangkan untuk donasi barang, saat ini pihaknya akan melaksanakan rapat koordinasi dengan Dinas Sosial dan pihak terkait apakah akan membuka posko atau tidak.

 

 

"Kita akan melakukan rapat koordinasi untuk membahas penyaluran bantuan tersebut apakah dalam bentuk sembako, barang dan lainnya serta akan membuka posko penyaluran bantuan tersebut," tutupnya.

BACA JUGA:Buka Posko Pengaduan THR, Disnakertrans Provinsi Bengkulu Sidak ke Perusahaan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: