Serial Abunawas: Tamu dari Negeri Jiran

Serial Abunawas: Tamu dari Negeri Jiran

Baginda Harun Alrasyid sedang menerima tamu-Ist-radarbengkulu.disway.id

RADARBENGKULU.DISWAY.ID -  Baginda Harun Alrasyid agak jengah juga, tatkala dua orang tamu datang menemui dirinya.

''Aku sebenarnya lagi repot.Tapi berhubung ini bulan puasa, sudah menjadi kewajibanku untuk memuliakanmu,'' ujar Baginda sembari menjabat tangan kedua tamunya.

BACA JUGA:Total Jemaah Haji Bengkulu yang Meninggal 6 Orang

 

Sebelum tamunya sempat mengucapkan kata, Baginda sudah melanjutkan lagi pertanyaannya.

''Katakan, siapa namamu, darimana asalmu, dan apa keperluanmu hingga tiba di istanaku ini?'' ujarnya seperti dikutip dari Majalah Mentari.

''Hamba Dasal dan Medal, Baginda,'' jawab kedua tamu asing itu.

BACA JUGA:Waspada! Warga Temukan Lagi Jejak Kami Harimau di Arga Makmur

 

''Kami berasal dari Karakas, salah satu negeri jiran. Kedatangan hamba diutus raja hamba untuk menjadi duta besar di negeri Baghdad. Apakah kedatangan kami ke negeri ini bisa diterima?''

Baginda Harun Alrasyid manggut-manggut . Kata hatinya sebenarnya kurang setuju dengan penempatan kedua orang ini. Perasaan Baginda mengatakan, kedua orang ini punya prilaku kurang terpuji. Tapi karena belum tampak ada bukti-bukti nyata, Baginda akhirnya mencoba menerimanya.


Abunawas sedang menceritakan sejarah pendirian mesjid-ist-radarbengkulu.disway.id

''Tidak ada salahnya aku coba. Siapa tahu perasaanku yang salah,'' gumam Baginda mencoba berdamai dengan hatinya.

''Kedatanganmu aku terima,'' ucap Baginda kepada Dasal dan Medal. Kalian akan aku buatkan tempat tinggal yang layak, sebagaimana duta-duta besar dari negeri yang lainnya. Untuk sementara , kalian bisa berkeliling-keliling dulu untuk melihat-lihat keadaan negeri Baghdad.''

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id /tamu dari negeri jiran