Info Baru, Astra Honda Motor Resmi Jual Motor Listrik, Ini Harganya

Info Baru, Astra Honda Motor Resmi Jual Motor Listrik, Ini Harganya

AHM meluncurkan motor listriknya, yaitu Honda EM1 e: di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada Jumat, 11 Agustus 2023-Ist-radarbengkulu.disway.id

RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Ada info gembira bagi Anda yang mau membeli sepeda motor listrik. Apa itu? PT Astra Honda Motor (AHM) akhirnya resmi meluncurkan motor listriknya, yaitu Honda EM1 e: di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada Jumat, 11 Agustus 2023. 

BACA JUGA:Simak! 7 Kelebihan Motor Listrik Dibandingkan Motor Konvensional

 

Hadirnya Honda EM1 e ini : selain menjadi sarana mobilitas di perkotaan, juga memberikan pengalaman berkendara baru yang menyenangkan dengan dukungan layanan terbaik yang tersebar di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:Misteri Sopir Menabrak Kucing dalam Perjalanan Membawa Sial?

 

AHM menghadirkan Honda EM1 e: sebagai pilihan kendaraan elektrifikasi roda dua yang tepat untuk kehidupan sehari-hari dengan tiga pilihan warna. Yakni Innovative White, Intelligent Matte Black dan Smart Red. 

Menariknya lagi, kendaraan ini didukung dengan baterai Honda Mobile Power Pack e: (MPP e:) yang dilengkapi dengan sistem Battery Safety-Lock, membuat baterai ini stabil di tempatnya, sehingga memberikan kemudahan dan keamanan bagi pengendara. 

BACA JUGA:DPRD Kabupaten Solok dan IKS Provinsi Bengkulu Silaturahmi Bersama Wakil Walikota Bengkulu

 

Menurut President Director AHM, Susumu Mitsuishi, kehadiran Honda EM1 e: di pasar Indonesia merupakan bentuk komitmen perusahaan agar masyarakat luas dapat merasakan teknologi dan kualitas terbaik sepeda motor listrik Honda. 

“Kami memproduksi Honda EM1 e: di Indonesia sebagai salah satu bentuk komitmen Honda untuk mewujudkan netralitas karbon," ujar Mitsuishi dalam keterangannya, Jumat 11 Agustus 2023.

BACA JUGA:Banyak yang Belum Paham, Ini Manfaat Konsumsi Tempe Mentah Campur Madu untuk Kesehatan

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id