Ahli Waris Korban Kecelakaan di Kota Bengkulu Terima Santunan Jasa Raharja

Ahli Waris Korban Kecelakaan di Kota Bengkulu Terima Santunan Jasa Raharja

PT jasa Raharja cabang Bengkulu menyerahkan santunan kepada ahli waris-Ist-

 

RADAR BENGKULU - Ahli waris korban kecelakaan Asrul (43) warga Desa Pal 30 (tiga puluh) Kecamatan Lais Kabupaten Bengkulu Utara Provinsi Bengkulu menerima santunan meninggal dunia, Kamis (02/11/2023).

 

Kepala PT Jasa Raharja Cabang Bengkulu Rio Ulin Mardin, S.Kom. MT., CRMO., QWP, MTCNA, AEPP melalui Penanggung Jawab Samsat Bengkulu Utara Novian Eleven, S.Hut, MM, AWP menyampaikan hak santunan dari pemerintah melalui Jasa Raharja untuk korban kecelakaan lalu lintas Selasa, 31 Oktober 2023 yang lalu.

BACA JUGA:Dirut Jasa Raharja Sampaikan Pentingnya Kepatuhan Berlalu lintas dan Bayar Pajak Kendaraan Bermotor

Kedatangan Novian di rumah duka diterima dengan baik oleh ketiga anak korban yaitu Selvia Merirahayu, Waharma Yulianti dan Sisilia Sesa Susanti dan juga merupakan ahli waris yang sah untuk menerima santunan meninggal dunia.

 

Dalam kesempatan tersebut Novian menyampaikan bela sungkawa atas musibah yang menimpa keluarga korban, serta membantu mengumpulkan kelengkapan persyaratan yang diperlukan untuk pengurusan santunan Jasa Raharja. 

BACA JUGA:Jangan Bingung dan Ragu Lagi, Ini Cara Mendaftar Asuransi Jiwa yang Benar

“Survey ahli waris kami lakukan dengan tujuan untuk memudahkan pengurusan santunan bagi keluarga korban serta mempercepat penyerahan santunan kepada ahli waris, hal tersebut merupakan bentuk komitmen dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat korban laka lantas”, ungkap Novian.

BACA JUGA:Sudah Tahukah Anda Apa itu Premi Asuransi? Yuk Kenali Jenis dan Tips Memilih Premi Asuransi

Sementara itu, keluarga korban Warahma yang ditunjuk sebagai ahli waris berterima kasih kepada pemerintah yang telah berkunjung langsung ke rumah duka dan memberikan santunan kepada keluarganya tersebut.

 

"Kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah yang telah mau berkunjung langsung ke rumah kami. Sebenarnya kami tidak mau keluarga kami ini seperti ini, tapi ya mau gimana lagi, udah takdir Allah, sekali lagi terima kasih," ucap Warahma.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: