Lakukan Titik Nol, Pemerintahan Desa Tebing Rambutan Buat Rabat Beton Jalan Usaha Tani 237 Meter Lebih

Lakukan Titik Nol,  Pemerintahan Desa Tebing Rambutan Buat Rabat Beton Jalan Usaha Tani  237 Meter Lebih

- Pemerintahan Desa Tebing Rambutan Kecamatan Nasal Kabupaten Kaur melakukan pembangunan rabat beton jalan usaha tani -Hendri-radarbengkulu

RADARBENGKULU - Pemerintahan Desa Tebing Rambutan, Kecamatan Nasal, Kabupaten Kaur melakukan pembangunan rabat beton Jalan Usaha Tani sepanjang 237,5 meter yang bersumber dari Dana Desa  anggaran tahun 2024. Pembangunan yang dilaksanakan di Talang Seginim  itu pekerjaannya sudah dimulai pada, Rabu, 3 April 2024. 

Tanda dimulainya pekerjaan pembangunan rabat beton jalan usaha tani ini dihadiri Kepala Desa Tebing Rambutan Hartono beserta perangkat desa, Camat Nasal diwakili staf Al Ikhwan S.Sos, Ketua BPD beserta anggota, Pendamping Lokal Desa dan masyarakat setempat.

BACA JUGA: Tim Pengendali Inflasi Daerah Kaur Rakor Bersama Kemendagri Soal Harga Bapok Menjelang Lebaran

 


Jajaran Pemerintahan Desa Tebing Rambutan Kecamatan Nasal Kabupaten Kaur foto bersama saat melakukan pembangunan rabat beton jalan usaha tani -Hendri-radarbengkulu

Kepala Desa Tebing Rambutan, Hartono mengatakan, pembangunan rabat beton jalan usaha tani merupakan usulan dari masyarakat beberapa waktu yang lalu. Sewaktu musim hujan jalan yang dilalui masyarakat  masih tanah merah akan mengalami kesulitan. Harapannya setelah jalan dirabat beton akan memudahkan akses mengeluarkan hasil pertanian. Maka disepakati masyarakat penggunaan Dana Desa 2024 untuk pembuatan jalan rabat beton sepanjang 237,5 meter menyambung jalan rabat beton tahun sebelumnya. 

"Pembuatan jalan rabat beton 237,5 meter berdasarkan kesepakatan masyarakat Desa Tebing Rambutan dengan penggunaan Dana Desa 2024  dari program ketahanan pangan sebanyak minimal 20%," ujar Hartono.

BACA JUGA:12 KPM Terima BLT Dana Desa di Desa Batu Lungun Kaur

 

Hartono menambahkan, pembangunan rabat beton sepanjang 237,5 meter dengan tekhnis sepanjang 100 meter rabat beton, ketebalan 15 cm dan lebar 250 cm. Kemudian, disambung  rabat beton sepanjang 137,5 meter dengan tekhnis beton cor 80 cm lebar kiri, ditengah 90 cm diisi Sirtu lebar kanan 80 cm beton cor dengan ketebalan 15 cm dengan anggaran Rp 155.779.300 

"Diharapkan nanti setelah pembangunan selesai jalan bisa mempermudah akses mengeluarkan hasil perkebunan. Seperi kopi, sawit, cengkeh, jengkol, lada dan lainnya," sampai Hartono.

BACA JUGA: Kejaksaan Negeri Kaur Salurkan Bantuan Sosial ke Pondok Pesantren

 

Ditempat yang sama, Camat Nasal Erliza Feryanti S.STP melalui Staf Al Ikhwan S.Sos mengatakan, kepada Pemerintahan desa melalui TPK agar melakukan pengerjaan sesuai dengan petunjuk teknis, gambar dan aturan yang berlaku.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu