Ini Fungsi Dari Smart Card yang Dipakai Oleh Para Jamaah Haji Indonesia

Ini Fungsi Dari Smart Card yang Dipakai Oleh Para Jamaah Haji Indonesia

Ini Fungsi Dari Smart Card yang Dipakai Oleh Para Jamaah Haji Indonesia -Poto ilustrasi-

RADAR BENGKULU - Begitu sampai di Makkah Al Mukaramah, jamaah haji Indonesia akan mendapatkan satu tanda identitas lagi, yaitu Smart card. 

Dengan demikian, jamaah haji akan memiliki 3 identitas yakni gelang, id card, dan smart card.

Baru ditahun ini jamaah haji mendapatkan smart card, yang menerbitkan smart card ini adalah Kementerian Haji Kerajaan Arab Saudi.

BACA JUGA:Jangan Sampai Salah! Ini Ciri-Ciri Jasa Dorong Kursi Roda yang Resmi Untuk Jemaah Haji Lansia, Tarifnya Segini

BACA JUGA:Benny Suharto Optimis Dapat Rekomendasi Partai Perindo untuk Maju Pilwakot Bengkulu 2024

Penerbitan smart card ini sejalan dengan upaya Arab Saudi memperketat pemeriksaan bagi jamaah haji. 

Hanya jemaah yang memiliki visa haji yang dibolehkan masuk ke Makkah dan Armuzna ( Arafah, Muzdalifah, dan Mina).

Jadi, hanya jemaah haji yang memiliki visa haji yang akan mendapatkan smart card.

BACA JUGA:Disperindag Provinsi Bengkulu Jelaskan Penyebab Harga Beras SPHP Naik

BACA JUGA:Provinsi Bengkulu dan Provinsi Gansu Republik Tiongkok Jalin Kerjasama Multi Bidang

“Oleh karena itu, smart card harus terus dibawa oleh jamaah haji. Tidak boleh hilang,” ujar Khalilurrahman, kepala Daerah Kerja Makkah PPIH Arab Saudi.

Sebab, kata Khalil, sewaktu-waktu bisa saja ada pemeriksaan yang dilakukan oleh petugas Arab Saudi.

Kalau jamaah yang kedapatan tidak membawa smart card tersebut, bisa-bisa dicurigai sebagai jamaah haji ilegal.

Smart card ini tidak hanya diberikan kepada jamaah haji Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: