Wakapolda Tegaskan Bahwa Sinergi Semua Pihak Penting Untuk Pilkada 2024 di Bengkulu Damai

Wakapolda Tegaskan Bahwa Sinergi Semua Pihak Penting Untuk Pilkada 2024 di Bengkulu Damai

Wakapolda Bengkulu Hadiri Rakor Gakkumdu: Sinergi untuk Pilkada 2024 yang Aman dan Demokratis-Windi-

 

 

Radar Bengkulu – Wakapolda Bengkulu, Brigjen Pol Drs. Agus Salim, menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) se-Provinsi Bengkulu yang digelar di Hotel Mercure, Kamis (12/09/2024).

Kegiatan ini diinisiasi oleh Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Bengkulu dalam rangka memitigasi potensi pelanggaran tindak pidana pemilihan pada tahapan pencalonan Pilkada serentak 2024.

BACA JUGA:Dinas Perdagangan Bengkulu Selatan Siapkan Langkah Ini Untuk Menurunkan Angka Kemiskinan Ekstrem

BACA JUGA:Ada 40 Unit RTLH di Bengkulu Selatan Mendapatkan Bantuan

Rakor tersebut diikuti oleh perwakilan Bawaslu, Kepolisian, dan Kejaksaan yang tergabung dalam Sentra Gakkumdu dari seluruh kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu. Dari Polda Bengkulu, hadir pula Direktur Reserse Kriminal Umum (Direskrimum) Kombes Pol Fahmi Arifrianto, S.H., S.I.K., M.H., M.Si., dan Kabid Keuangan Kombes Pol Bangun Widi Septo, S.I.K.

Dalam sambutannya, Brigjen Pol Drs. Agus Salim mengapresiasi sinergi yang telah terjalin antara Bawaslu, Kepolisian, dan Kejaksaan dalam menangani tindak pidana pemilu selama ini.

BACA JUGA:Kadin Provinsi Bengkulu Tolak Munaslub yang Tidak mengikuti AD/ART Organisasi

Menurutnya, kolaborasi tersebut merupakan kunci utama untuk menjaga kelancaran dan keamanan Pilkada serentak 2024.

"Sinergi yang telah terbentuk ini menjadi modal penting dalam menjaga pelaksanaan Pilkada serentak 2024 agar berlangsung sejuk, aman, damai, serta sesuai dengan prinsip demokrasi yang jujur dan adil," ujar Wakapolda Bengkulu.

Brigjen Agus juga mengingatkan seluruh pihak yang tergabung dalam Sentra Gakkumdu agar mampu bersinergi secara maksimal di lapangan.

Ia menekankan pentingnya kesiapan dalam menghadapi dinamika politik yang mungkin berubah sewaktu-waktu, terutama pada tahapan pencalonan.

"Pesta demokrasi yang akan kita hadapi bersama ke depan merupakan tugas yang berat. Oleh karena itu, sinergitas antara kita harus terus ditingkatkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: