Digerebek, Diminta Mundur, hingga Didemo, Akhirnya April Dipecat Sebagai Kades Air Berau
Digerebek, Diminta Mundur, hingga Didemo, Akhirnya April Dipecat Sebagai Kades Air Berau -Seno-
"Waktu itu (setelah mendapat laporan Kades degerebek) kami DPMD sempat menemui Kades langsung, dan minta dia mengundurkan diri," ungkap Kadis PMD lagi.
Pada saat itu, lanjut Ujang, yang bersangkutan bersedia untuk mengundurkan diri. Hanya saja, setelah ditunggu berbulan-bulan, April tidak kunjung menyampaikan surat pengunduran diri.
"Sempat kami panggil juga, tapi dia tidak menyampaikan surat pengunduran dirinya," sampai Ujang.
Persoalan dugaan perselingkuhan Kades Air Berau itu terus menimbulkan riak di tengah masyarakat setempat. Bahkan pada 23 Desember lalu, kaum emak-emak sempat menggeruduk kantor desa Air Berau menuntut kades dipecat.
Kadis PMD Mukomuko tetap menyarankan kepada Kades Air Berau agar tetap menyampaikan surat pengunduran diri. Sebelum SK pemberhentian tidak dengan hormat diteken oleh Bupati Mukomuko.
Ujang memastikan SK pemberhentian tidak dengan hormat Kades Air Berau ini dalam waktu dekat bakal segera terbit. Sebab, kasus yang membelit Kades ini menyita perhatian membuat riak karena menyangkut integritas dan etika pejabat desa.
"Saya menyarankan agar dia menyampaikan pengunduran diri sebelum SK terbit. Supaya tidak malu lah," pungkas Ujang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: