Tetap Sehat di Bulan Ramadhan, Ikuti Tips Berolahraga Saat Berpuasa dari dr. Andhika Respati

Tetap Sehat di Bulan Ramadhan, Ikuti Tips Berolahraga Saat Berpuasa -Poto ilustrasi-
Namun, tantangannya adalah memilih jenis olahraga yang tidak memicu keringat berlebih agar tidak mengalami dehidrasi.
Dengan begitu, Andhika merekomendasikan untuk berolahraga di lokasi yang ber-AC, memakai pakaian ringan, dan memilih kegiatan yang tidak berat seperti stretching agar energi tidak terkuras terlalu banyak.
Alternatif lain ialah berolahraga sebelum berbuka puasa. Momen ini memberikan kesempatan bagi tubuh untuk segera mengisi kembali cairan yang hilang saat berbuka.
Akan tetapi, penting untuk diingat bahwa latihan dengan intensitas tinggi sebaiknya dihindari karena tingkat gula dalam tubuh mulai menurun.
Disarankan untuk memilih latihan yang ringan dan tidak banyak memerlukan gula sebagai sumber tenaga.
“Harus memilih latihan yang ringan yang tidak terlalu memerlukan gula sehingga sesudahnya bisa memanfaatkan lemak sebagai sumber energi.”
"Setelah selesai, juga bisa minum, jadi mau dibikin agak berkeringat sedikit lebih lama itu tidak masalah asalkan jangan berlebihan karena semakin tinggi intensitas, dikhawatirkan semakin membutuhkan gula yang mana sudah semakin berkurang gula yang ada di tubuh," ujarnya.
Setelah menjelang berbuka puasa dan sebelum melaksanakan tarawih, juga merupakan saat yang tepat untuk berolahraga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: