RADARBENGKULU, DISWAY.ID - Ketua Komisi I DPRD Provinsi Bengkulu Dempo Xler SIP MAP bersama Kabahill Centre Bengkulu menggelar seminar motivasi tumbuh kembang 1.000 pengusaha muda.
Ada tiga wilayah calon pengusaha muda dikumpulkan. Mulai dari Kabupaten Seluma dan Bengkulu Selatan pada 29 Juli. Kemudian calon pengusaha muda Kabupaten Kaur (Seluma, Manna, Kaur, atau Semaku) dikumpulkan pada Minggu (30/7). BACA JUGA: Ini Kata Anggota Dewan Soal Mutasi Besar-Besaran di Pemprov Bengkulu Peserta yang hadir dengan jumlah ratusan orang setiap kabupaten itu, dari berbagai latar belakang. Mulai pelajar SMK, perangkat desa, pengurus BUMDes, wiraswasta, wirausahawan, guru sekolah, pedagang, ibu rumah tangga, petani dan masyarakat umum lainnya. Ketua Komisi I DPRD Provinsi Bengkulu Dempo Xler menegaskan, upaya dilakukan untuk membangun entrepreneur muda itu tidak lain, agar anak muda tersebut berkembang secara ekonomi dan pemikiran. BACA JUGA:Ini Masukan Pemuda untuk Atasi Fluktuatif Harga Komoditi Pertanian di Bengkulu Tengah "Kita buka mindset, kita bangun mentalnya. Agar pemuda kita bisa berkembang," tegas Dempo. Dijelaskannya, mindset dan mental yang terbangun itu, maka anak-anak muda tersebut bisa berkembang secara pemikiran. Dampaknya tentu, potensi yang dimiliki bisa dimanfaatkan dengan bijak. Baik itu potensi buatan, potensi alam dan berbagai potensi yang ada di sekitar anak-anak muda tersebut. BACA JUGA:Ratusan Pemuda ikuti Pendidikan Karakter Dasar Kabahill Center Bengkulu "Potensi yang dimilik itu yang nantinya bisa dikembangkan," tuturnya. Dempo mengatakan, dalam membangun binis, anak-anak muda harus mampu beradaptasi dengan kemajuan zaman. Maka teknologi menjadi bagian tidak terpisahkan, dalam membangun binis. "Jika potensi sudah digali, bisnis terbangun, teknologi wajib dimanfaatkan. Karena setiap orang, akan mengakses teknologi," ungkap Dempo. BACA JUGA:Sudah 300 Orang, Kabahill Bengkulu Cetak Karakter Pemuda Dempo menegaskan, dirinya telah berkomitmen bersama bupati/walikota, agar potensi didaerahnya bisa dikembangkan. Tentunya dengan peran anak muda, dalam mewujudkan kemandirian ekonomi dan pola pikir. Bahkan, pada seminar motivasi tumbuh kembang 1.000 entrepreneur muda itu, juga dihadiri langsung oleh Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi SE MM. Lalu saat di Kabupaten Kaur juga dihadiri oleh Plt Bupati Kaur Herlian Muchrim ST. "Kita mencoba menjembatani dalam menggali potensi desa. Agar pembangunan desa dan pemerintahaan itu, berjalan sesuai dengan cita-cita masing-masing kepala daerah," tegasnya. BACA JUGA:Ngeri! Pernah Sama-Sama Kesurupan, Para Pemuda di Bengkulu Ini Sejak Kecil Sudah Berburu Hantu Tidak hanya itu, menurut Dempo selain mencetak calon pengusaha muda. Upaya yang dilakukan itu juga untuk menyiapkan anak-anak muda menjadi pemimpin. "Maka butuh kerjakeras bersama dalam menyiapkan pemimpin masa depan," tutur Dempo.Ada Apa? Dempo Kumpulkan Ribuan Pemuda Tiga Kabupaten
Senin 31-07-2023,08:44 WIB
Reporter : Windi Junius
Editor : Chris
Tags : #wirausahawan
#wiraswasta
#teknologi
#petani
#perangkat desa
#pengusaha muda
#pengurus bumdes
#pemuda
#pemuda
#pelajar smk
#pedagang
#komisi 1
#kabahill centre
#ibu rumah tangga
#herlian muchrim
#gusnan mulyadi
#guru sekolah
#ekonomi
#dprd provinsi bengkulu
#dempo xler
#bisnis
#anak muda
Kategori :
Terkait
Senin 17-03-2025,21:16 WIB
Nasib dan Status Tenaga Honorer di Provinsi Bengkulu Masih Terus Dibahas
Senin 17-03-2025,21:10 WIB
Keadilan Sosial Untuk Penyandang Disabilitas di Bengkulu Masih Belum, Fasilitas Minim dan Bansos Sulit
Minggu 02-03-2025,19:35 WIB
Mahasiswa Bengkulu Sayangkan Tindakan Represif Aparat dan Kecewa pada DPRD
Sabtu 22-02-2025,14:18 WIB
Belum Ada Aturan Kemendagri Akibatkan Tata Tertib DPRD provinsi Bengkulu Belum Tuntas Dibuat
Jumat 14-02-2025,08:15 WIB
Polemik Pungutan Sekolah di Provinsi Bengkulu, DPRD Bengkulu Minta Siswa Tetap Bisa Ujian Tanpa Ancaman
Terpopuler
Jumat 04-04-2025,16:33 WIB
Inilah 5 HP Motorola yang Paling Berpengaruh Sepanjang Masa, Salah Satunya Motorla Razr 40 Ultra
Jumat 04-04-2025,10:40 WIB
Wow, Ini 6 Keunggulan HP VIVO Y29 yang Resmi Diluncurkan di Indonesia
Jumat 04-04-2025,16:39 WIB
Nubia V70 Mirip Iphone 16 Pro, Harga Hanya Rp.1,5 Jutaan
Jumat 04-04-2025,04:00 WIB
Sekretaris Daerah Bengkulu Utara Ingatkan ASN Tidak Menambah Hari Libur
Sabtu 05-04-2025,01:09 WIB
Personel Polsek Ketahun Berbaur Dengan Wisatawan
Terkini
Sabtu 05-04-2025,01:09 WIB
Personel Polsek Ketahun Berbaur Dengan Wisatawan
Sabtu 05-04-2025,00:18 WIB
Nama Istri Rohidin Mersyah Masuk Daftar Calon Kuat Ketua Golkar Bengkulu
Sabtu 05-04-2025,00:05 WIB
Kapolres Seluma Tinjau Lokasi Wisata
Jumat 04-04-2025,16:45 WIB
iPhone 16e Varian Ekonomis dengan Spesifikasi dan Fitur yang Mewah
Jumat 04-04-2025,16:39 WIB