Walikota Tinjau Fasilitas Kota Merah Putih , Cek Persiapan HUT Kota Bengkulu

Walikota Tinjau Fasilitas Kota Merah Putih ,  Cek Persiapan HUT Kota Bengkulu

Walikota saat meninjau fasilitas Kota Merah Putih -Putra/Ist-


Suasana saat Walikota dan rombongan meninjau Fasilitas Kota Merah Putih -Putra/Ist-

BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM  - Helmi Hasan, Walikota Bengkulu bersama Sekda Arif Gunadi, para Asisten, Staf Ahli, beberapa Kepala OPD Minggu (5/2) menjajal masjid di Kota Merah Putih, Pekan Sabtu.

 

 

 

Menariknya, Helmi bersama rombongan melakukan salat zuhur berjamaah sembari meninjau kawasan merah putih yang direncanakan menjadi pusat perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Bengkulu ke-303 Maret mendatang.

 

 

 

Sedangkan untuk salat ashar, Walikota mengajak para pejabat bersama anak asuhnya (GPY) melaksanakan salat ashar berjamaah sembari silaturahmi dan memperkenalkan Kota Merah Putih.

BACA JUGA:Gojukai Komda Juara Umum Cendana Karate Copetition ke - 25

BACA JUGA:Mukomuko Perkuat Sinergi Basarnas dengan Pramuka, Ini Pesan Bupati Mukomuko

 

 

 

Helmi Hasan membeberkan beberapa persiapan Pemkot Bengkulu untuk merayakan HUT Kota di kawasan merah putih. 

 

 

 

Diantaranya akan diadakan Pasar Malam hingga pagelaran seni dan event lainnya.

 

 

 

"Rencananya itu, disini akan diadakan pasar malam selama satu bulan dan juga ada pentas seni dan budaya dari seluruh suku di Indonesia untuk memeriahkan HUT Kota Bengkulu,'' ujar Helmi Hasan.

BACA JUGA:Gemapatas, Kuota BPN Seluma Pasang 600 Patok

BACA JUGA:Menakutkan!! Begal Bersenpi Beraksi di Kota Bengkulu

 

 

 

Selain itu,  juga akan menghadiahkan kota baru di HUT Kota Bengkulu, yakni Kota Merah Putih. 

 

 

 

Event di Kota Merah Putih itu juga bagian rencana mendukung Presiden RI Joko Widodo yang mana kini sedang memfokuskan menekan angka inflasi dan mendongkrak pertumbuhan ekonomi di tengah masyarakat.

 

 

 

"Kita juga paham pesan pak presiden tentang inflasi dan soal keterlambatan pertumbuhan ekonomi dunia.''

BACA JUGA:Dini Hari, Polisi Amankan Dua Pemuda dan 21 Ranmor

BACA JUGA: Penembak Rahimandani Tidak Terpantau CCTV

 

 

 

Jadi, nanti selama pasar malam kita akan mengundang setiap UMKM di Kota Bengkulu, kita sediakan fasilitas untuk mereka secara gratis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: