Stok Minyak Goreng untuk Bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri Aman
Minyak Goreng-IST-
RADARBENGKULU, DISWAY.ID - Stok atau ketersediaan minyak goreng (migor) di Provinsi Bengkulu dipastikan aman untuk menghadapi bulan puasa dan hari raya Idul Fitri 1444 Hirjiyah. Hal ini disampaikan oleh Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, Fachriza Razie.
Fachriza Razie mengatakan kepastian itu karena minyak goreng yang dialokasikan pemerintah pusat, baik itu minyak kita ataupun minyak curah cukup banyak.
BACA JUGA: Infonya, Ada Ketua Partai Daftar Calon Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Bengkulu, Bolehkah?
"Alokasi itu sendiri bersumber dari Domestic Market Obligation (DMO) yang merupakan kewajiban eksportir minyak goreng menyediakan cadangan untuk dijual di dalam negeri," ungkap Fachriza.
Dia menerangkan, untuk mencegah kelangkaan minyak goreng itu sendiri, khusus untuk Minya Kita dan minyak curah, itu penjualannya dibatasi yakni 2 liter per orang.
Sedangkan penjualannya pun harus langsung di lakukan di pasar-pasar tradisional dan tidak boleh dijual secara online ataupun dengan sistem bundling.
BACA JUGA:Jasa Raharja Jamin Seluruh Korban Tabrakan Minibus di Muara Enim, Sumatera Selatan
"Sementara ini dari total 450 ribu ton yang disiapkan pemerintah pusat, Pemda belum bisa memastikan berapa kuota untuk Bengkulu. Tapi yang jelas ketika sudah didistribusikan, kita bakal turun mengawasi bersama pihak terkait, " sampainya.
Menurutnya, secara nasional, cadangan minyak goreng yang dimaksud sebanyak 450 ribu ton, dan memang disiapkan hingga April 2023. Tapi masyarakat juga perlu memahami, jika minyak goreng tidak ada yang namanya subsidi. Dalam artian minyak goreng yang dicadangkan pemerintah itu harganya tetap sama.
BACA JUGA:Satu-Satunya di Provinsi Bengkulu, Bengkulu Utara Terima Penghargaan Adipura
Apalagi jika terjadi selisih harga, itu disebabkan ada yang kemasan seperti MinyaKita dan ada yang curah. Belum lagi minyak kemasan dengan merek lain, yang harganya juga tidak jauh selisih dengan MinyaKita ataupun minyak curah.
"Kondisi ini juga yang meyakinkan kita, jika stok minyak goreng masih aman," ujarnya.
BACA JUGA:HUT RADAR BENGKULU, Dandim Ajak Wartawan Bersinergi Wujudkan Pembangunan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: