Duh Senangnya , 38 KPM Samban Jaya Nikmati BLT DD Sebelum Lebaran

Duh Senangnya , 38 KPM Samban Jaya Nikmati BLT DD Sebelum Lebaran

38 KPM Samban Jaya Nikmati BLT DD-Berlian-

BATIK NAU, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Pemerintahan Desa Samban Jaya, Kecamatan Batik, Kabupaten Bengkulu Utara telah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) bersumber dari Dana Desa (DD) tahun 2023.

BACA JUGA:KAMMI Bengkulu Sindir Pemerintah, Gelar Pasar Gratis di UPTD Rusunawa

 

 

 

Adapun Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sebanyak 38 KPM yang masing-masing KPM menerima uang tunai sebesar Rp. 900.000,- yang diperuntukan untuk bulan Januari, Februari dan Maret tahun 2023.

 

 

 

Kegiatan penyaluran BLT DD ini dikomandoi langsung oleh Kades Misno yang turut dihadiri dan disaksikan langsung oleh Sekcam Batik Nau, Alamsyah, SE, Kasi PMD Nur Khotimah, S. IP, Kasi Kesos Purwanti, SH.

 

 

 

Kemudian, ada dari BPD, Pendamping Desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta jajaran Pemdes dan penerima manfaat BLT DD.

BACA JUGA:SE Gubernur Bengkulu, Pejabat hingga ASN Dilarang Terima Parsel

 

 

 

Kades Samban Jaya, Misno mengatakan, penerima manfaat BLT DD tahun 2023 sebanyak 38 KPM. Jumlah ini merupakan keputusan bersama melalui Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) mengacu kepada kriteria yang ada.

 

 

 

"Untuk BLT penerima manfaat ini adalah hasil keputusan bersama melalui Musdesus. Kita tidak tebang pilih yang mana yang berhak sesuai kriteria yang kita kasih ," jelas Kades.

 

 

 

Kades menegaskan, kepada penerima manfaat agar memanfaatkan bantuan yang diberikan untuk kebutuhan pokok sehari-hari. Apalagi menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah sebentar lagi.

 

 

 

"Uang bantuan yang diberikan Pemerintah melalui Dana Desa ini kami tegaskan untuk digunakan keperluan pokok sehari-hari, bukan untuk foya-foya. Apalagi saat ini menjelang Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah," jelasnya.  

BACA JUGA:Herwan Antony: 50 Posko Kesehatan Disiapkan untuk Pemudik

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: