Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung Ditutup Sementara

 Jalan Tol Bengkulu-Taba Penanjung Ditutup Sementara

Pengumuman penutupan sementara jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung-Ist-radarbengkulu.disway.id

RADARBENGKULU.DISWAY.ID -  Jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung sepanjang 17,6 km ditutup sementara. Penutupan sementara Jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung ditunda menjadi tanggal 19 Juli 2023 pukul 22.00 WIB hingga 20 Juli 2023 pukul 18.00 WIB. Hal ini diungkapkan EVP Sekretaris Perusahaan PT Hutama Karya (Persero) Tjahjo Purnomo dalam pers rilisnya atau siaran persnya kepada RADARBENGKULU.DISWAY.ID tadi siang.

BACA JUGA:Manfaat Mandi dengan Air Dingin

 

Berdasarkan pengumuman terbaru oleh Hutama Karya selaku pengelola jalan tol Bengkulu-Taba Penanjung, ini dilakukan  terhitung mulai Rabu 19 Juli 2023 pukul 22.00 WIB hingga Kamis 20 Juli 2023 pukul 18.00 WIB.

Pengumuman terbaru ini sekaligus merevisi pengumuman sebelumnya yang direncanakan mulai 17 Juli 2023 hingga 18 Juli 2023.

BACA JUGA:Inilah Kisahnya Fatmawati dan Bung Karno di Bengkulu (23) - Pertimbangan dalam Kebimbangan Fatmawati

 

Menurut pengumuman dalam rilis dan instagram Hutama Karya tersebut, penutupan ini dilakukan dalam penyempurnaan sistem pembayaran di jalan tol ruang Bengkulu-Taba Penanjung.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanan ya#infraBuddies dan selalu tetap hati-hati dalam berkendara,"demikian pesan pengumuman di Instagram Hutama Karya dilihat Selasa (18/7).

BACA JUGA:Lahan Lapter Padang Panjang Dibawa ke Presiden Jokowi

 

Untuk diketahui, jalan Tol Lubuk Linggau-Curup- Bengkulu yang bakal melintasi Provinsi Sumatera Selatan dan Bumi Raflesia Bengkulu merupakan bagian utama Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).


Inilah kondisi Pintu masuk dan keluar Jalan TOL di Taba Penanjung, Bengkulu Tengah-Azmaliar Zaros-radarbengkulu.disway.id

Jalan tol Lubuk Linggau-Curup- Bengkulu sepanjang 95, 8 km ini nantinya dibagi menjadi 3 seksi. Antara lain, Seksi 1 Lubuk Linggau-Curup sepanjang 54,5 Km, Seksi 2 Kepahiang- Taba Penanjung sepanjang 23, 7 Km dan terakhir Taba Penanjung-Bengkulu sepanjang 17,6 km.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id