Sopir Truk di Provinsi Bengkulu Berjuang Dapatkan Solusi dari Pertamina Soal Solar Subsidi

Sopir Truk di Provinsi Bengkulu Berjuang Dapatkan Solusi dari Pertamina Soal Solar Subsidi

sopir truk di provinsi bengkulu mencari solusi agar bisa membeli solar subsidi-Windi-

 

RADAR BENGKULU - Sekitar 50 supir truk di Bengkulu mendatangi Depo pertama pulau Basi Bengkulu pada Rabu 3 Januari 2023, kedatangan mereka untuk mempertanyakan larangan pengisian bio solar di SPBU Bengkulu untuk truk dan Dum truk. Larangan ini menurut Mereka diketahui dari aturan Gubernur.

Meskipun demikian Pertamina memberikan solusi dengan meminta surat izin dari dinas perhubungan untuk truk pribadi. Dalam kurun dua minggu, mereka dapat mengisi bio solar sambil mengurus izin ke Pemerintah Provinsi.

BACA JUGA:Ini Upaya Pemerintah Provinsi Bengkulu Mengatasi Persoalan Bio Solar di Tahun 2024

BACA JUGA:Stok Solar Subsidi di Bengkulu Menipis, SPBU Dipadati Antrean

Menurut perwakilan supir truk Eko Noprianto, bahwa yang tidak diizinkan sesusai dengan aturan Gubernur tersebut yakni truk milik perusahaan pertambangan dan perkebunan, namun kenyataan di SPBU semua kendaraan jenis truk tidak diizinkan. Padahal truk mereka digunakan sehari-hari untuk mengangkut bahan bangunan, tanah.

 

"Tidak menutup kemungkinan juga mengangkut batu bara, tapi yang pastinya kami truk kami ini milik pribadi bukan milik perusahaan," Katanya.

BACA JUGA:Pemilik 5 Zodiak Ini Jadi Idaman Para Laki-Laki, Kamu Salah Satunya?

BACA JUGA: 5 Pemilik Shio Ini Suka Mencari Kekurangan Orang Lain dan Sulit Akui Kelebihan Orang

Terkait dengan itu Mereka meminta klarifikasi dari pemerintah mengenai jenis truk yang tidak diperbolehkan mengisi BBM subsidi bio solar, karena aturan tidak merinci kendaraan jenis truk yang tidak diizinkan.

 

"Kami meminta kepada pemerintah untuk memastikan dalam aturan tersebut untuk truk yang tidak diperbolehkan isi BBM Subsidi bio solar itu seperti apa. Karena tidak dijelaskan dalam aturan itu jenis kendaraan dum truk. Sedangkan di larangan SPBU dum truk tidak boleh mengisi BBM subsidi jenis solar, " harapnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: