Rencana Demokrat Kota di Pilwakot Bengkulu, Bawa 3 Kursi Siap Koalisi

Rencana Demokrat Kota di Pilwakot Bengkulu, Bawa 3 Kursi Siap Koalisi

Demokrat kota Bengkulu akan menjajaki untuk melakukan koalisi dengan Partai politik untuk bersama mengusung calon walikota Bengkulu-Windi-

"Kalau saat ini belum (menuntukan Partai Koalisi Red), tapi setelah ada pengumuman atau keputusan resmi dari KPU terkait hasil pemilu, baru akan membuat sistem kepanitiaan untuk penjaringan baik itu kader yang akan di usung dan Partai yang akan menjadi koalisi," katanya.

Sedangkan terkait dengan hasil Rapat Pelno Terbuka Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara oleh KPU kota, dirinya DpC Parati Demokrat menyatakan menerima dan telah sesuai hasil Suara tersebut dengan hasil yang diterima oleh saksi partai Demokrat.

Sehingga dirinya tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada masyarakat kota Bengkulu yang telah memilih Caleg dari Partai Demokrat sehingga menghantarkan tiga kader Demokrat akan menjadi anggota DPRD Kota Bengkulu.

"Kami dari DPC Partai Demokrat kota Bengkulu menerima hasil rapat pleno, karena ada dua Saksi yang kami berikan mandat untuk mengikuti rapat pelno yang di selenggarakan KPU," ujarnya.

Ditambahkannya jika ada selisi Suara Mak dipastikan Partai Demokrat telah memberikan sanggahan di tingkat Kecamatan, namun ternyata hal itu sesuai dengan data suara yang diberikan oleh saksi partai.

 

"Dari tingkat PPK saya rasa tidak ada masalah sehingga di tingkat peleno kota juga tidak ada yang di persoalkan," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: