27 Orang Warga Diamankan Satpol PP Bengkulu Selatan

27 Orang Warga Diamankan  Satpol PP Bengkulu Selatan

Operasi gabungan penegakan Perda nomor 3 tahun 2022 terkait tentang ketentraman masyarakat dan ketertiban umum mengamankan 27 orang warga-Fahmi-radarbengkulu

radarbengkuluonline.id, Manna --  Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Bengkulu Selatan menggelar razia gabungan untuk menegakkan Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 tahun 2022 pada hari Sabtu (10/8)  sampai Minggu pagi (11/8) dan mengamankan 27 orang masyarakat.

Mereka yang diamakan satpol PP Bengkulu selatan itu melanggar berbagai hal. Diantaranya, ada yang diamankan karena berduaan meski bukan muhrim, ada yang mabuk dan lain-lain.

BACA JUGA:Bupati Bengkulu Selatan Serahkan Bantuan Indukan Sapi di Desa Suka Maju Kepada Masyarakat

BACA JUGA: Bupati Bengkulu Selatan Buka Lomba Menyusun Geometri Tingkat TK PAUD

 

Dalam razia gabungan itu, Tim menurunkan kendaraan petugas Satpol PP  4 unit mobil operasional Satpol PP, 1 unit mobil operasional Polres, 1 unit mobil operasional Kodim, 1 unit mobil operasional PM.

Sedangkan jumlah personel yang diturunkan 50 orang dengan rincian 35 personel Satpol PP, 15 personel Polres.

BACA JUGA:Pemda Bengkulu Selatan Laksanakan Rapat Koordinasi Tingkat HLM

BACA JUGA:Bupati Bengkulu Selatan Heran Melihat Tingkah Laku Tenaga Kesehatan Desa

 


Suasana kegiatan operasi gabungan penegakan Perda nomor 3 tahun 2022 terkait ketentraman masyarakat dan ketertiban umum-Fahmi-radarbengkulu

Kegiatan ini dipimpin Sekretaris Satpol PP dan Damkar Kabupaten  Bengkulu Selatan, Imawantoyo, SE, didampingi Kabid Penegak Perda, Suparman, SE, Kasi Penegak Perda, Desti Syarika Nova, S.Sos, Kasi Hubungan Antar Lembaga, Sri Fitri Kusumawati, S. PKP, Kasi Trantibum, Veryzal Utama, S.IP, MSi dan Kasi Data dan Informasi, Erzan Susanto, SP.

Kepala Satpol PP dan Damkar Bengkulu Selatan Erwin Mukhsin,S.Sos menyampaikan, kegiatan seperti ini akan terus dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

BACA JUGA:Mall Pelayanan Publik Bengkulu Selatan Sudah Terverifikasi, Siap Dilaunching Bulan September 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu