Bahagia, Bunda PAUD Bengkulu Utara Senam Bersama Ratusan Murid PAUD Arga Makmur, Semoga Sehat dan Pintar

Senin 04-09-2023,02:25 WIB
Reporter : Berlian
Editor : Yar Azza

RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Ada kegiatan yang beda dilakukan murid  Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kecamatan Arga Makmur, Bengkulu Utara. Bunda PAUD Kabupaten Bengkulu Utara (BU), Ny. Hj. Eko Kurnia Ningsih Mian melaksanakan senam bersama anak-anak Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di halaman SD Model, Sabtu (02/09/2023). 

BACA JUGA:10 Nama Hewan Dalam Bahasa Serawai Manna, Bikin Nyengir Sendiri, Selain Setuau dan Kaput Masih Banyak Lagi

 

Menariknya, dalam kesempatan itu turut mengikuti, Sekretaris Daerah, Kepala Dinas Pendidikan, Guru dan Ratusan Anak-Anak PAUD dan TK se Kecamatan Kota Arga Makmur

BACA JUGA:Audiensi, Bupati Mian Sambut Baik Pembentukan Pengurus Apdesi Kabupaten Bengkulu Utara, Taati Aturan Yang Ada

 

Bunda PAUD Bengkulu Utara, Ny. Hj. Eko Kurnia Ningsih Mian dalam sambutannya mengatakan, dia mengaku bahagia bertemu dan senam bersama dengan ratusan murid PAUD se-Kecamatan Kota Arga Makmur. 

BACA JUGA:10 Kata Benda Dalam Bahasa Serawai, Beda Banget, Sudah Ada yang Nyaris Punah, Yuk Kita Lestarikan!

 

"Alhamdulillah anak-anak yang hadir disini semuanya pemberani dan hebat. Semoga anak anak bunda semuanya sehat dan terus berkembang menjadi anak yang pintar dan menjadi kebanggaan orang tua dan keluarga," ujarnya.  

BACA JUGA:Ini Dia, Daftar Anggota DPRD Kaur Tidak Hadir Saat Rapat Paripurna, BK DPRD Beri Sanksi Sesuai Aturan

 

Bunda PAUD juga memberikan semangat kepada anak-anak PAUD untuk mencapai cita-citanya dengan berusaha belajar giat dan juga hormati orang tua serta guru di sekolah.  

BACA JUGA:10 Kata dari Kamus Bahasa Mukomuko yang Unik, Mulai Seniri-niri, Cecedol hingga Sebutan Bengkulu Saja Berbeda

 

Kategori :