Gubernur Rohidin Lepas Kontingen POPNAS XVI, Selamat Bertanding dan Harumkan Nama Bengkulu

 Gubernur Rohidin Lepas Kontingen POPNAS XVI, Selamat Bertanding dan Harumkan  Nama Bengkulu

Gubernur lepas kontingen Popnas Provinsi Bengkulu-adit/ist-radarbengkulu.disway.id

 

RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah pagi tadi (24/8) lepas keberangkatan Kontingen Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) XVI Provinsi Bengkulu 2023 yang akan berlaga di Kota Palembang Provinsi Sumatera Selatan.

Ia berpesan kepada para atlet yang merupakan para pelajar ini, untuk melaksanakan amanah mewakili Provinsi Bengkulu dengan penuh kedisiplinan, kegigihan dan perjuangan. 


Gubernur Rohidin berdialog dengan kontingen Popnas Provinsi Bengkulu-adit/ist-radarbengkulu.disway.id

BACA JUGA: 1 Januari 2024 Hanya yang Terdata Dapat Membeli LPG Tabung 3 Kg, Buruan Daftar Sekarang

 

Gubernur Rohidin  juga berpesan  kepada para atlet beserta kontingen pendamping (pelatih dan official) selama di Palembang senantiasa menjaga nama baik daerah, menjaga kesehatan dan menjaga kekompakan. 

"Selamat bertanding dan harumkan nama Bengkulu dengan prestasi terbaik dengan meraih juara. Saya juga berpesan kepada para atlet dan pendamping, senantiasa juga menjaga nama baik daerah, jaga kesehatan dan kompak selalu."  

BACA JUGA:Wow! Desa Kota Agung jadi Desa Percontohan di Pulau Sumatera


Kontingen Popnas Provinsi Bengkulu foto bersama-adit/ist-radarbengkulu.disway.id

 

Kadispora Provinsi Bengkulu Ika Joni Ikhwan mengatakan,  155 orang kontingen yang diberangkatkan ke Palembang pada POPNAS XVI 2023 di Palembang, yaitu 112 atlet, 26 pelatih dan 17 orang official. Mereka akan berada di Palembang mulai 26 Agustus hingga 04 September 2023 mendatang. 

Lebih lanjut dikatakan, ada 17 cabang olahraga (cabor) yang diikuti atlet Popnas Bengkulu. Yaitu cabor Taekwondo, Silat, Renang, Angkat Besi, Wushu, Senam, Judo, Tinju, Karate, Panahan, Panjat Tebing, Atletik, Tenis, Balap Sepeda, Basket, Takraw dan Kempo.

BACA JUGA: Gubernur Rohidin: Potensi Enggano Besar, Dibutuhkan Perencanaan Bisnis yang Betul-Betul Nendang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id